Malut Net

Kades Maitara Utara Merasa Senang Pihak Kampus Pilih Desanya Menjadi Tempat Kubermas Unkhair Ternate 2025

Kades Maitara Utara,  M. Nur, Dok : Ist

Tidore, Malut.nut - Pemerintah Desa (Pemdes) Desa Maitara Utara, Kecamatan Tidore Utara, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, menyambut hangat kehadiran mahasiswa mahasiswi Kubermas dari Universitas Khairun (Unkhair) Ternate. Senin 14 Juli 2025.

Diketahui mahasiswa Unkhair Ternate yang melakukan kubermas di Desa Maitara Utara, berjumlah sebanyak 15 peserta dari 13 orang perempuan dan 2 orang laki laki. Selain itu, Kehadiran 15 peserta mahasiswa kubermas Unkhair Ternate di Desa Maitara Utara, pada Sabtu (12/7) lalu. 

Kepala Desa (Kades) Maitara Utara, Rizki M. Nur kepada media ini saat dihubungi melalui sambungan whatsap menyatakan, bahwa pada prinsipnya pihak pemdes merasa senang dan berterima kasih kepada pihak kampus (Unkhair) Ternate, sebab desa Maitara Utara menjadi pilihan kegiatan Kubermas tahun 2025.

"Intinya torang dari Pemerintah Desa turut senang dan ucapkan banyak terima kasih kepada pihak kampus, karena Desa kami masih menjadi pilihan kegiatan Kubermas," ujarnya.

Kades Rizki berharap para mahasiswa mahasiswi dapat berkolaborasi dengan baik dengan pemdes dan seluruh masyarakat di Desa Maitara Utara.

"Harapannya saya semoga ade-ade mahasiswa bisa berkolaborasi dengan baik bersama Pemerintah Desa dan seluruh masyarakat di Desa," harapnya.

"Kami dari Pemdes tentu sangat mendukung segala bentuk program yang sudah dicanangkan oleh ade-ade mahasiswa," tutupnya. 

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama
Malut Net
Malut Net

Formulir Kontak